Usulan Program Studi (PS) Ilmu Komputer dipicu oleh tuntutan perkembangan teknologi informasi yang pesat. Terlebih, kehidupan masyarakat modern ke depannya akan sangat identik dengan termanfaatkannya teknologi informasi dan komunikasi (TIK) dalam berbagai aspek bidang kehidupan. Bidang ilmu komputer sendiri juga dijustifikasi oleh berbagai asosiasi profesional yang berkaitan dengan TIK seperti IEEE, ACM, dan AIS. Oleh sebab itu, untuk memperluas mandat Undiksha sebagai sebuah universitas, maka diusulkanlah PS Ilmu Komputer. Pendirian PS Ilmu Komputer sudah tentu ditujukan bagi masyarakat luas untuk memperoleh pendidikan dengan fokus bidang ilmu komputer. Lebih jauh, PS Ilmu Komputer juga memberi kesempatan kepada lulusan D3 Manajemen Informatika yang saat ini juga berada di bawah naungan UPPS untuk dapat melanjutkan ke strata yang lebih tinggi (S1). Selain itu, dengan adanya program studi yang sama di jenjang S2 tentunya dapat memberikan satu alur yang lebih utuh bagi masyarakat untuk menuntut ilmu di bidang ilmu komputer.
PS Ilmu Komputer Undiksha memiliki profil lulusan sebagai berikut:
- Perekayasa perangkat lunak
- Berperan sebagai analis sistem dan/atau pengembang perangkat lunak beserta basis datanya.
- Ilmuwan data dan ahli di bidang sistem cerdas
- Mampu membangun sistem cerdas untuk memecahkan berbagai permasalahan dengan memanfaatkan data yang beragam dalam jumlah besar.
- Ahli di bidang infrastruktur dan keamanan jaringan
- Berperan sebagai perancang dan pembangun jaringan serta infrastruktur dalam skala kecil maupun skala besar, dan melakukan pemeliharaan serta menjaga keamanan jaringan.